KAMI ORANG INDONESIA ( ASLI )
Kami orang Indonesia,
dalam hidup uang urutan nomor empat, nomor satu dua tiga
tak ada...
Kami orang Indonesia, tak
sudi kami berhutang...kalau boleh mencicil tak apa...
Kami orang Inonesia, kami
manusia taat agama...tapi google tak pernah lupa...
Kami orang Indonesia,
bernarsis-narsis dahulu...berkhayal-khayal di dunia maya
Kami orang Indonesia,
sedikit bicara...banyak berdusta
Kami orang Indonesia,
mencintai sepakbola...dalam mimpi kami jadi juara
Kami orang Indonesia,
pemimpin –pemimpin kami kaya raya,kami cuma rakyat jelata
Kami orang Indonesia,
sekolah adalah hal utama...pendidikan nomor
tigapuluh tiga
Kami orang Indonesia,
Tuhan kami Maha Esa...istri kami lebih dari dua
Kami orang Indonesia, kami
masih belajar demokrasi tapi mahir dalam
korupsi
Kami orang Indonesia, kami
tak mau masuk neraka tapi tak takut sama dosa
Kami orang Indonesia, perjuangan
adalah pelaksanaan kata-kata, kata siapa
Kami orang Indonesia, suka
makan nasi dan mie sembari nonton
sinetron dalam televisi
Kami orang Indonesia,
merah putih bendera kami...merah semua rapor kami
Aku orang Indonesia, dia
orang Indonesia, mereka juga orang Indonesia, bapak Presiden
mustahil bukan orang Indonesia lalu....
Kamu orang mana?
diomahIndonesiapalinglor,Maret’14
Hidup orang Indonesia.......
ReplyDelete